Kami ke kota jam 9 buat naik kereta jam 10.06. Kami berangkat ramean, ada Susan, Umberto, Francesca, dan dua anak baru, Lucy dan Olivia. Total bertujuh deh.
Dari stasiun Windermere, kami naik bus ke Bowness dan jalan kaki buat naik feri ke seberang. 1 pound aja. Disitulah jalan kaki panjang di mulai. Jalan jauh banget yang ternyata menuju castle yang menurutku biasa aja dan masih terlihat baru. Tapi, perjalanan menuju kesana sih yang seru. Pulangnya kami jalan cepat buat ngejar feri balik. Lelah kakiku.
Awalnya kami berniat makan malam dulu dan pulang, dan karena udah pada tutup, yasudahlah pulang aja dan makan di Lancaster.
Sampai di Lancaster, separuh pulang, separuh lagi makan di Aroma Chef. Baru pertama kali ke sini. Dan, baru tahu juga sih ada chineae restaurant selain full house.
Kenyang, tinggal capek, ngantuk, dan lelahnya buat pulang. Eh, di halte bus ada temennya Olivia yang ternyata anak Malaysia, Dasmond namanya. Ngobrol lah kami di sepanjang jalan sampai kampus. Sedih banget harus jalan kaki lagi dari kampus ke rumah. Lelah saya.
Sampai rumah, langsung mandi dan istirahat. Udah gak mau ngapa-ngapain lagi. Capek.
No comments:
Post a Comment
Thank you for the comment.